Alhamdulillah, setelah semalaman suntuk saya translate word by word dari bahasa inggris ke bahasa jepang dan mengcopykannya di tiap file (kurang kerjaan) setelah semua file selesai di copy lalu saya compile di localhost dan bam.. semua hurufnya tanda tanya.?? kenapa.?? kok bisa.?? saya sampai heran dan bingung mesti ngapain lagi soalnya sudah hampir mau deadline, dan client minta cepat cepat, saya terus mencari solusi dengan bertanya pada forum tapi alhasil tak ada satupun yang membantu malah banyak yang like, setelah saya cari di si embah google saya menemukan artikel untuk mengembed code google terjemahan kedalam web client saya (kebetulan si client gag mau pake CMS pengennya pake code pure HTML, Javascript, Jquery, Bootstrap), ya ini menjadi tantangan buat saya dan sekaligus pengalaman untuk saya membuat website multi bahasa (web multi language) nah untuk lebih singkatnya langsung saja simak tutorial yang singkat dan padat ini :
- Pertama langsung menuju ke http://translate.google.com/manager/website maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini:
- Kemudian klik button Add to your Website now maka akan muncul tampilan seperti ini :
- Pada Website URL masukan domain web anda yang akan di translate.
- Pada Website Language Pilih bahasa yang digunakan pada website anda, pada saat saya translate kebetulan web saya menggunakan bahasa inggris.
- Kemudian pilih tombol Next maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini
- Pada Translation Language silahkan pilih bahasa yang ingin di terjemahkan, apakah semua bahasa atau beberapa bahasa terserah anda, pada tutorial ini saya akan memilih bahasa jepang jadi saya akan translatekan website bahasa inggris ke bahasa jepang.
- Pada Display mode terdapat pilihan Inline, Tabbed, Automatic pada tutorial ini saya memilih Tabbed dengan posisi Upper right.
- Pada Advance pilih Automatically display translation banner to users speaking languages other than the language of your page, Tujuannya yaitu untuk membuat web automatic di terjemahkan kedalam bahasa yang telah di pilih tadi pada tutorial ini yaitu bahasa jepang.
- Kemudian klik button Get Code maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini :
- Copas kode tersebut dan embed kedalam file website anda entah extensi .HTML ataupun .PHP dan secara otomatis website anda akan diterjemahkan kedalam bahasa yang telah anda pilih.
Semoga tutorial singkat ini bisa membantu anda yang sedang membuat atu mengembangkan websitenya menjadi website multi language (website multi bahasa). Salam sukses selalu.
Selamat Mencoba